Bom Bunuh Diri Meledak, Petinggi Afghan dan Pejabat NATO Jadi Korban

Serangan ini menewaskan dua komandan senior polisi Afghanistan dan melukai seorang jenderal Jerman yang mengepalai pasukan koalisi di utara Afghanistan. Selain itu, dua tentara Jerman dan dua warga Afghanistan juga tewas akibat serangan tersebut.
Serangan ini terjadi beberapa pekan sebelum rencana penarikan pasukan AS mulai dilakukan musim panas nanti. "Pelaku bom bunuh diri meledakkan rompinya yang sarat bahan peledak di dalam kompleks gubernur di provinsi Takhar, di mana para pejabat tinggi Afghanistan bertemu dengan pejabat koalisi internasional," kata Faiz Mohammad Tawhedi, juru bicara gubernur.
"Yang kita tahu, orang yang melakukan serangan itu memakai seragam polisi. Bagaimana dia memasuki ruang pertemuan dan mengapa dia tidak digeledah, kita tidak tahu," Tawhedi menambahkan.
Korban lainnya adalah Kepala Kepolisian Provinsi Takhar, Jenderal Shah Jahan Noori, yang juga menjabat sebagai sekretaris gubernur dan salah seroang pengawal Daud. Sementara itu, Jenderal Markus Kneip, komandan pasukan NATO di utara Afghanistan, hanya menderita luka akibat serangan tersebut.